DUA BAND INDONESIA BERJUANG MENUJU KONTES BAND DUNIA
Salam Jangan Berhenti Bergerak !
Ketika laporan ini ditulis pada pukul 2.22 WIB chart harian Road Runner Record untuk genre rock telah menempatkan THE ELEXYOBEN pada posisi PERTAMA berturut-turut selama 4 hari sejak tanggal 13 Desember 2010. Chart ini bersanding dengan DHANYANK di posisi genre Metal, meski pada tanggal 16 ini Dhanyank langsung nyungsep di posisi ke empat.
Ini tentu saja bukan hal mudah mengingat proses panjang yang dilalui sejak tiga demo dikirimkan pada program Sign Me To milik label yang pernah membesarkan Korn, Slipknot, Metalica, Megadeth, Dragon force, dll itu kurang lebih 10 bulan lalu.Dengan berbagai macam cara, kedua band rock dan metal dibawah management Urbanoir Indonesia ini berusaha keras menembus chart 100 besar dunia, salah satunya tentu saja dengan promosi modal dengkul via facebook dan email.
" Sebenarnya, untuk ajang seperti ini, kami tidak menjual genrenya, tapi menjual cita rasa INDONESIANYA lewat materi demo yang dikirimkan. " Ujar Mario, manager kedua band rock dan metal tersebut. Karena itu, dari sekian materi yang dimiliki, THE ELEXYOBEN (EYB) memutuskan untuk mengirimkan lagu Gending Bejad, Revolusi Para Kere dan Sang Dewa Google, sementara DHANYANK mengirimkan Isyarat Alam, Kesepian Abadi dan Dihadapan Tahta Maut.
" Terlalu sakit jiwa jika kami bermimpi akhirnya direkrut program Sign Me To dan digarap oleh Road Runner Records. Keikut sertaan EYB dan DHANYANK dalam ajang ini hanya untuk menguji seberapa diperhatikankah karya dua band gerilya ini oleh publik. Diperhatikan syukur, gak diperhatikan ya terus bergerak. Kritik pedas maupun gurih terhadap karya-karya mereka pada halaman Sign Me To adalah bumbu pelengkap hidangan " sambung Mario.
Berikut ini posisi 5 besar dari 100 daily chart band per 16/12/2010, Pkl 2.22 WIB selengkapnya
ROCK
1. The Elexyoben - Depok / Indonesia
2. Crosswire - Oklahoma / US
3. Dee - Wisconsin / US
4. 12th Avenue - Cape Town / South Africa
5. Information Harvest - Rhode Island / US
METAL
1. Miscreated - US
2. The Neologist - Pennsylvania/ US
3. Pneuma - Costa Rica
4. Dhanyank - Pondok Gede / Indonesia
5. Forged In Flame - Ohio / US
--------------------------------------------------------
WEEKLY CHARTS
The Elexyoben - Posisi 2 (Genre Rock)
Dhanyank - Posisi 5 ( Genre Metal)
ALL TIME CHARTS
The Elexyoben - Posisi 48 (Genre Rock)
Dhanyank - Posisi ke 84 ( Genre Metal)
--------------------------------------------------------
MARI TETAP DAN TERUS DUKUNG MUSIK INDONESIA !
SALAM,
KORPS BINTANG
Divisi Jurnal
Sumber data :
http://signmeto.roadrunnerrecords.com/charts/
> tgl 16 Des 2010 pk. 2.22 WIB
LINK BAND :
http://signmeto.roadrunnerrecords.com/artists/the-elexyoben
http://signmeto.roadrunnerrecords.com/artists/dhanyank
FACEBOOK BAND :
http://www.facebook.com/ELEXYOBEN
http://www.facebook.com/dhanyanks
CONTACT THE ELEXYOBEN & DHANYANK :
URBANOIR MANAGEMENT
http://www.facebook.com/urbanoir1
mobile : 021. 96080666, 081213792666
Suka artikel ini ?